Makanan Khas Bima Yang Nyaris Terlupakan

Mangge Mada adalah salah satu dari sekian makanan Khas Bima yang sangat diminati oleh masyarakat Bima karna bentuk dan rasanya unik, gurih dan nikmat serta aromanya yang khas mengundang selera makan, cara membuat Mangge Mada terbilang mudah dan bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat manggee mada sangatlah mudah didapat, bahan intinya yaitu jantung pisang yang kaya manfaat. Selain jantung pisang, beberapa jenis bahan untuk membuat mangge mada adalah santan kelapa, anak bambu, daging ayam yang dicincang kecil, jeruk nipis, cabe, dan garam.

Namun seiring berjalannya waktu dan perkembangan makanan modern cepat saji, berkelas tentunya sehingga makanan khas Mangge Mada nyaris tak terlihat ditengah masyarakat Bima, padahal salah satu bahan makanan Mangge Mada kaya akan manfaat. Banyak kalangan masih menganggap jantung pisang adalah makanan yang tidak berkelas dan hanya dikonsumsi oleh masyarakat dulu. Jantung pisang disadari atau tidak mengandung banyak manfaat untuk kesehatan. Harganya yang murah dan gampang dijumpai di mana-mana membuat pamor jantung pisang menurun, nyaris tergeser oleh jenis makanan yang dianggap lebih berkelas lainnya. 

Jantung pisang mengandung karbohidrat, protein, lemak, mineral terutama fosfor, kalsium dan zat besi maupun vitamin seperti beta karotin (pro vitamin A), Vitamin B1 dan C dan juga mengandung serat yang cukup tinggi. Kandungan yang terdapat dalam jantung pisang sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh guna tercukupinya nutrisi dan aneka gizi.(detikfoot)

Minggu sore crew ngguwu mbojo mengelilingi Bima hanya untuk mencari makanan khas Bima Mangge Mada, namun tidak ditemukan. Sayang sekali makanan yang memiliki ciri khas keunikan, enak, gurih dan dijamin sehat ini jarang sekali dikonsumsi oleh masyarakat Bima saat ini.
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

10 comments :

  1. Hu..... memang enak sekali. Apalagi kalau bumbunya ditambah wijen (nggshi mbojo na re wua ringa), pasti tambah enak. Salam kenal.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima Kasih telah berkunjung ke blog kami. Salam Kenal

      Delete
  2. makanan khas daerah yang masih harus dipromosikan dan tetap dilestarikan, jangan mau kalah sama burger :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mangge Mada memang harus terlestarikan lagi. Itu khas kuliner DANA MBOJO.

      Terima kasih telah berkunjung ke blog kami..

      Delete
  3. Kira2 siapa yg masih bisa membuat makanan khas ini utk dipromosikan di kota Bima yg akan dijadikan salah satu kota tujuan wisata...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mangge Mada memang harus terlestarikan lagi. Itu khas kuliner DANA MBOJO.

      Terima kasih telah berkunjung ke blog kami..

      Delete
  4. Kira2 siapa yg masih bisa membuat makanan khas ini utk dipromosikan di kota Bima yg akan dijadikan salah satu kota tujuan wisata...

    ReplyDelete
  5. Ada yg tau bhs indonesia roo sambi gak

    ReplyDelete
  6. udah lama bgt gak makan mangge mada. Efek 3 tahun gak balik-balik Bima. Hikz

    ReplyDelete
  7. Kerinduan kepada tanah mbojo...

    Akhir 2003 terakhir kali aku ke Bima...saat ini aku tugas di Kalteng... ada yang terasa hilang setelah 12 tahun meninggalkan tanah mbojo...

    ReplyDelete